SALINDIA.ID – Jakarta, Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, secara resmi membuka Konvensi dan Pameran Tahunan ke-49 Indonesian Petroleum Association (IPA Convex) yang diselenggarakan di Nusantara Hall, ICE BSD, Kabupaten Tangerang, Rabu (21/5/2025).
Forum energi tahunan ini mengusung tema “Delivering Growth with Energy Resilience in a Lower Carbon Environment” sebagai wujud dorongan terhadap ketahanan dan transformasi energi Indonesia menuju masa depan rendah karbon.
Presiden IPA, Carol J. Gall, mengapresiasi kehadiran langsung Presiden Prabowo yang dianggap mencerminkan dukungan kuat pemerintah terhadap ketahanan energi nasional.
“Kehadiran Anda hari ini mencerminkan komitmen kuat pemerintah untuk memajukan ketahanan energi nasional. Ini juga menunjukkan pentingnya kolaborasi dalam membentuk masa depan energi Indonesia,” ujarnya.
Menanggapi hal itu, Presiden Prabowo menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya konvensi energi terbesar di kawasan ini. Menurutnya, IPA Convex memiliki peran penting dalam membangun kerja sama internasional dan mempercepat transformasi sektor energi nasional.
“Terima kasih atas kehormatan besar yang diberikan kepada saya untuk hadir dan berbicara dalam forum penting ini,” ungkap Presiden.
Ia juga memberikan apresiasi kepada IPA atas konsistensinya dalam menyelenggarakan forum yang dihadiri lebih dari 60 negara.
“Acara ini mencerminkan bahwa sektor energi Indonesia tetap dinamis dan menarik di mata dunia,” tambahnya. (BPMI SETPRES)