1.225 Mahasiswa Terima Beasiswa Prestasi dan Kurang Mampu dari Pemkab Aceh Selatan

Foto : Dok Istimewa

SALINDIA.ID – Aceh Selatan, Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) menyerahkan secara simbolis Beasiswa Prestasi dan Kurang mampu kepada 1.225 mahasiswa yakni Beasiswa katagori kurang mampu sebanyak 574 orang dan katagori prestasi 651 orang.

Penjabat (Pj) Bupati Aceh Selatan, Cut Syazalisma, S. STP mengatakan sebanyak 1.225 mahasiswa dari berbagai Perguruan tinggi menerima beasiswa dari pemerintah daerah.

“Pemkab terus berupaya untuk membantu dan mengantarkan putra putri Aceh Selatan dalam menyelesaikan pendidikan pada jenjang yang lebih tinggi,” kata Cut Syazalisma di Aceh Selatan.

Ia menjelaskan Pemerintah tentu menyadari bahwa pendidikan merupakan investasi jangka panjang. maka untuk mempersiapkan sumber daya manusia aceh selatan yang handal di masa yang akan datang.

Foto : Dok. Istimewa

“Pemerintah daerah harus turut serta menjamin keberlangsungan proses pendidikan putra putri terbaik aceh selatan di berbagai perguruan tinggi,” ujarnya.

Selain itu, Ia berharap kedepannya putra putri Aceh Selatan yang berprestasi tidak lagi terkendala ataupun terhambat dan gagal dalam menyelesaikan pendidikan, khususnya karena ketiadaan biaya.

“Bagi mereka yang kompeten, cerdas, terampil dan berdaya saing, program beasiswa ini merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Daerah bagi mahasiswa/i Aceh Selatan, putra putri terbaik, calon generasi penerus di masa yang akan datang,” kata Cut Syazalisma.

Cut Syazalisma meminta agar para Mahasiswa yang menerima agar dapat manfaatkan beasiswa ini dengan sebaik-baiknya, dan belajarlah dengan sungguh – sungguh.

“Semoga apa yang kita laksanakan, baik saudara saudari dalam menempuh pendidikan, maupun kami selaku pemerintah daerah dalam menjalankan program pembangunan, mendapatkan ridha Allah SWT,” Pungkas Cut Syazalisma.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Asisten III (Administrasi Umum), para kepala SKPK, Direktur Poltekes, Direktur STAI Tapaktuan, para kepala Bidang di lingkup Pemkab Aceh Selatan dan undangan lainnya.

Share :

Related Posts

Add New Playlist